Search

29 Nov 2008

I LOVE YOU


Selamat sore Radio Gaya dengan Priska, ada yang bisa dibantu?

Suara renyah-merekah dan selancar answering machine.

“Bisa minta lagu, Mbak?” Kata saya. Tol kebetulan lengang. Kecepatan 80 km/jam saat spedometer saya lirik. Telepon yang diliputi debar dada, sebab seumur-umur baru sekarang saya mencoba request lagu di radio. Dulu saya pernah bilang, orang yang menelepon radio cuma untuk minta lagu adalah tolol.

Baik. Mas atau Bapak siapa ini?

“Arief. Mas saja. Masih imut kebetulan,” jawab saya sekenanya seraya nyengir kuda. Ia mengikik lembut. Kalau saya ladeni bisa lama. Mendadak terlintas pikiran pulsa habis karena tadi tinggal 5 ribu saat saya mulai menelepon.

Oke Mas Arief. Mau minta lagu apa?

“Ini, Mbak, I Love You. Sofie.”

O, I Love You-nya Sofie? Wow! Itu juga lagu favorit saya. Baik, sebentar lagi kita putar lagu itu.

“Makasih, Mbak.”

Klik!

Tak lama berselang, suara lain – kali ini diudarakan dan bisa disimak siapapun yang memilih frekuensi ini melalui radio – menggaung di kabin Accord saya, “Buat Mas Arief yang sedan melaju di Tol Jatingaleh menuju Solo, selamat menempuh perjalanan. Lagu ini, kata Mas Arief, ditujukan kepada seseorang yang memiliki tangan sehalus sutera dengan cincin mahkota Joan of Arc, bintik mata mirip pelangi, dan senyum yang menguarkan parfum EA. Inilah Sofie dengan I Love You.”

Sompret! Siapa bilang begitu tadi? Ngarang ah!

Tapi makian saya dikubur secara seksama oleh intro I Love You yang menyayat, lantas ditingkahi lirik lirih tapi megah ini:

Since the day we met it seems like heaven came to me
i’ve got this funny sense of humor that delivers me
is it good or bad that i believe each word you say
it feel that nothing can go wrong in your company


i’m honest
not untauchable
i’m a woman but not free
i’m fighting for my honour and i’m not so quickly pleased

i’m honest
not untauchable
and i don’t like second touch
but i know that since the day i do it’s gotten out of hand
i love you….

don’t wonder how i know your name it’s wisphered by the breeze
and in a certain way it’s hypnotizing me
how can you size the space that we love in admiration
it is frightening it is something i can see

don’t… i love you…


13 komentar:

Anonim mengatakan...

aku suka banget sm lagu itu mas, tp nyari2 mp3 nya koq susah banget ya? kl punya kirimin dong. via email aja. thanks ya.

Miss G mengatakan...

Cool, i like this song, jadul bangeeets, sy masih smp tuh waktu pertama denger ini (^_^) Yaiiy, tengkyu2 ada liriknya, bisa ikutan nyanyi (^_^)


@Mira ini ada link utk ILU-nya sofie:

http://www.imeem.com/onoz/music/3I2t01YY/sofie_i_love_you/

Anonim mengatakan...

Jadul bangetz tp daku cuka lagu itu trutama malemmalem dingin di kamar sendiri pas si emas lg ga nelpon2. Duuuhhh, gi ditinggal pacar ke luar jawa neh, hiks hiks. kangen euy

Anonim mengatakan...

wakakakaa tampang preman hati perawan ... bhwhakakaka **langsung ngacir, takut ditimpuk asbak**

Anonim mengatakan...

Radio Gaya? Daerah mana tuh kang? Baru denger. Semarang ya?

Anonim mengatakan...

I Love U itu sering diputer ma sepupuku, jd ga asing bangetz.

Enak didenger sih, cuman sofie itu penyanyi mana aku ga ngerti. tapi emang suaranya enak.

Anonim mengatakan...

I love "I Love You"

Anonim mengatakan...

Nice blog

Sekar Lawu mengatakan...

boleh kutebak kepada siapa lagu itu sampeyan tujukan,Mas Arif ?
Angel Ibrahim...atau saya...(wakakak...!)

Mas, blognya saya link ya...Thx...

awi mengatakan...

lagu itu emang easy listening banget
bikin yg dengerin melayang
dan lupa akan emosi
lagu yg mendamaikan perasaan ya

goresan pena mengatakan...

haha, penyiarnya kocak yah mas...

Anonim mengatakan...

ah entahlah, saya kok sepertinya belum pernah dengar lagu ini.
apa saya nya yang lahir tidak pada jamannya.

*tulisan ini khas sampeyan mas*

Unknown mengatakan...

Lagu ini memang dulu sering saya nyanyikan malam malam sambil petik gitar karena rindu seseorang....